Postingan

Siklus Hidup Pengembangan Sistem

Pengembangan sistem informasi berbasis komputer melewati beberapa tahapan mulai dari sistem itu direncanakan, diterapkan, dioperasikan, dan dipelihara. Bila operasi sistem yang sudah ada dikembangkan masih timbul kembali permasalahan-permasalahan yang kritis serta tidak dapat diatasi dalam tahap pemeliharaan sistem, maka perlu dikembangkan lagi suatu sistem untuk mengatasinya, dalam proses ini kembali lagi ke tahap pertama yaitu perencanaan sistem. Siklus ini disebut sebagai siklus hidup pengembangan sistem. Siklus hidup pengembangan sistem dibagi menjadi beberapa tahapan kerja. Tiap-tiap tahapan ini menpunyai karakteristik tersendiri. Tahapan utama siklus hidup pengembangan sistem dapat terdiri dari tahapan perencanaan sistem (system planning), analisa sistem (system analysis), desain sistem (system design), seleksi sistem (system selection), implementasi sistem (system implementation) dan perawatan sistem (system maintenance)

Pengendalian Operasi

Pengendalian Operasi Pengendalian operasi adalah proses untuk menyakinkan bahwa tiap-tiap tugas tertentu telah dilaksanakan secara efektif dan fisien. Pengendalian operasi ini merupakan proses penerapan program yang telah ditetapkan dipegendalian manajemen. Pengendalian operasi dilakukan dibawah pedoman proses pengendalian manajemen dan difokuskan pada tugas-tugas tingkat bawah

Pengendalian Manajemen

Pengendalian Manajemen Pengendalian manajemen adalah proses untuk menyakinkan bahwa organisasi telah menjalankan strategi yang sudah ditetapkan dengan efektif dan efisien. Pengendalian manajemen merupakan tngkatan taktik yaitu bagaimana manajemen tingkat menengah menjalankan taktik supaya perencanaan stratgi dapat dilakukan dengan berhasil. Proses pengendalian manajemen yang formal terdiri dari tahapan pemrograman, penyusunan anggaran, pelaksanan dan pengukuran,serta pelaporan dan analisis

One to Many Relationship 2 Entity

Gambar
One to many relationship 2 entity Hubungan antara entity pertama dengan entity kedua adalah satu berbanding banyak atau dapat pula dibalik banyak lawan satu. Seperti pada sistem pengajaran akademik di mana satu dosen mengajar mahasiswa dan mahasiswa hanya diajar oleh satu dosen pula. Hubungan tersebut dapat digambarkan dengan tanda segi empat untuk menunjukkan tabel dan relasi antara keduanya diwakilkan dengan tanda panah ganda untuk menunjukkan hubungan tersebut.

Seleksi Dari Sistem

Seleksi Sistem Hasil dari desain sistem adalah di atas kertas. Hasil ini belum dapat diimplementasi. Untuk dapat diimplementasikan, maka komponen-komponen sistem secara fisik perlu dimiliki. Komponen fisik sistem ini adalah komponen teknologi yang dapat berupa perangkat keras dan perangkat lunak. Karena banyaknya alternatif teknologi yang tersedia dan banyaknya alternatif penyedia teknologi ini, maka perlu juga dilakukan penyeleksian terlebih dahulu, dan hal ini disebut dengan Seleksi Sistem. Pada tahap seleksi sistem, dilakukan pemilihan perangkat keras dan perangkat lunak sistem informasi.

One To One Relationship 2 Entity

Gambar
One to one relationship 2 entity Hubungan antara entity pertama dan kedua adalah satu berbanding satu. Seperti pada pelajaran akademik di mana satu dosen mengajar satu mahasiswa dan satu mahasiswa hanya diajar oleh satu dosen pula. Hubungan tersebut dapat digambarkan dengan tanda segi empat untuk menunjukkan tabel relasi antara keduanya diwakilkan dengan panah tunggal.

Many to many relationship 2 entity

Gambar
Many to many relationship 2 entity Hubungan antara entity pertama dengan entity kedua adalah banyak berbanding banyak. Seperti pada sistem pengajaran di perguruan tinggi di mana dosen mengajar banyak mahasiswa dan mahasiswa diajar oleh banyak dosen pula. Hubungan tersebut digambarkan dengan tanda segi empat untuk menunjukkan tabel dan relasi antara keduanya diwakilkan dengan tanda panah ganda untuk menunjukkan hubungan banyak tersebut.